Rabu, 27 Juli 2011

A Tribute to Nirvana

Undergrunge Tebing Tinggi giving A Tribute to Nirvana !
Media di belahan bumi manapun telah mencatat sejarah, NIRVANA adalah salah satu band besar yang di wariskan era 90, sebuah pionir yang mengubah scene musik dunia,hingga perubahan total terjadi,membuka mata dan hati kita dan fakta itu tak mungkin dibantah bahwa NIRVANA adalah legenda. Tahun 1994 band ini resmi membubarkan diri seiring dengan kematian Kurt Cobain. Bubar? Ya ! karena sang vokalis sosoknya terlalu figure, Kurt Cobain adalah ultra super frontman yang tak tergantikan.
Sebuah persembahan apik dari komunitas musik grunge di tebing tinggi,pada sabtu 9 juli 2011 lalu,di gelar ajang UNDERGRUNGE : A TRIBUTE TO NIRVANA di wisma Mangampu Tua.
Dibuka oleh MC Ivan (stupid zero),acara berlangsung dengan meriah dan Tidak Kurang 200 rakyat grunge memadati venue, acara semakin semarak ketika penonton mulai melakukan stage diving, bernyanyi bersama Band pengisi acara dan moshingpit yang sesak dipenuhi dengan atmosfir grunge yang cenderung rusuh namun tetap tertib dan tidak terjadi keributan apapun.
Band Pendukung Acara diantaranya Funeral Thrist,Unblessing Nights,Depresi Demon,Paper Cuts,Sempak Borju,Slow White,Sixteen April,Back To Left,Makam Selatan,Azal,Arah Kiri,Julia My Dreams,P.A.K.A.K,dan Death Of Anathema. Mereka benar-benar telah memainkan emosi audience dengan Sound sound yang keras dan kotor ala Nirvana. Walau sebagian band banyak yang membawa lagu dari genre berbeda dari Grunge,dan ada pula band yang menkover lagu-lagu Nirvana itu sendiri.

Dipuncak acara Stupid Zero menghipnotis audience dengan nuansa ambience dan labyrinth yang menjadi ciri khas musik dan gaya vokalis mereka,Ivan, audience digiring untuk merasakan kehadiran Cobain/nirvana yang ikut menyanyi bersama mereka.

read more at bruajaramagz edisi kedua

4 komentar:

  1. Grunge (biasa disebut dengan Seattle sound) adalah subgenre dari rock alternatif yang muncul selama pertengahan 1980-an di Seattle. Terinspirasi oleh hardcore punk, heavy metal, dan indie rock, grunge secara umum ditandai dengan distorsi gitar listrik, dinamika lagu yg kontras, dan lirik yg apatis. Estetika grunge itu stripped-down dibandingkan dengan musik rock yang lain.

    Gerakan awal grunge disatukan dalam label rekaman independen Seattle Sub Pop pada akhir 1980-an. Grunge sukses secara komersial pada paruh pertama 1990-an, terutama karena album Nirvana ‘Nevermind’ dan album Pearl Jam ‘Ten’. Keberhasilan band-band ini mendorong popularitas rock alternatif dan membuat grunge bentuk yang paling populer untuk musik hard rock pada saat itu. Namun, banyak band-band grunge tidak nyaman dengan popularitas ini. Meskipun sebagian besar band-band grunge telah vakum atau bubar pada akhir 1990-an, influence mereka terus mempengaruhi musik rock modern.

    BalasHapus
    Balasan
    1. thank u ice. good grunge information. keep distorsi,jgn lupa pake converse ! :)

      Hapus
  2. Salam equality, Brother!
    Kebetulan saya juga penikmat genre musik full distorsi & sedikit 'melenceng' (khususnya genre metal). Support aja untuk temen2 yg konsisten berjuang di jalur ini, nitip salam dari saya.

    Nih blog saya tentang korelasi musik metal & kesehatan jiwa. Inspirasinya saya dpt setelah nonton konser Terror di Medan tahun lalu :

    http://cecen-core.blogspot.com/2011/05/musik-metal-di-balik-segala-sensasi-dan.html

    BalasHapus
    Balasan
    1. thank u brother,salam equal jg,kita sama2 suka musik dan saya kira tidak ada yg 'melenceng',kami crew bruajara jg dr kalangan yg berbeda genre musik :)berbeda utk distorsi,why not ?? thnk u for visiting our page blog !

      Hapus